mbsmu.com _ Prestasi tiada henti. Itulah kalimat yang
pantas disematkan untuk MBS Trenggalek. Pada ajang perlombaan MTQ KAPOLDA JATIM
CUP, santri MBS Trenggalek kembali berhasil menjadi yang terbaik, Jum’at
(14/08). Ruang Rupatama Polres Trenggalek menjadi tempat penyelenggaraan
kegiatan. Perlombaan yang didesain khusus untuk seluruh perguruan silat
tersebut menjadi ajang pembuktian bagi santri MBS yang bernaung dalam perguruan
seni bela diri Tapak Suci Putera Muhammadiyah.
Santri-santri hebat tersebut adalah Muhammad Waffi Abdul Jabbar dan Cita
Amri Abdillah yang merupakan santri kelas 3 putra. Berhadap dengan wakil dari perguruan silat yang lain
seperti Setia Hati Terate, Pagar Nusa, Perisan Diri dll, Cita dan Waffi
berhasil menjadi juara 1.
Atas prestasi tersebut keduanya diganjar dengan tropi juara dan hadiah uang tunai sebesar Rp.
10.000.000. Alhamdulillah, Barokallah.
COMMENTS