mbsmu.com – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Trenggalek Periode 2021-2023 sudah sah untuk menggerakkan roda organisasi untuk dua tahun kedepan. Mereka telah dilantik oleh Pimpinan Wilayah IPM Jawa Timur pada hari Sabtu, 19 Februari 2022 yang lalu. Pendopo Manggala Praja Nugraha Trenggalek menjadi tempat diambilnya sumpah dan janji segenap pengurus PD IPM Trenggalek yang dinahkodai ipmawati Astiti Amalia.
Sejumlah tokoh hadir
pada acara pelantikan tersebut. Selain perwakilan Forkopimda Trenggalek, Sekjen
PP IPM turun gunung dan memberi suntikan motivasi pada kader-kader dilevel
daerah. Mewakili Bupati Trenggalek yang berhalangan hadir, Asisten 1 Bupati
Trenggalek, Edi Supriyanto menyampaikan pesan-pesan bagi kader-kader IPM yang
hadir. Mantan Camat Watulimo tersebut mengatakan bahwa generasi muda sekarang
termasuk IPM harus memiliki kecerdasan karakter. “ Kecerdasan karakter itu
meliputi dua hal yaitu karekter moral dan karakter kinerja” tutur edi. Lebih lanjut
Asisten Bupati yang membawahi bidang sosial dan kesra tersebut menjelaskan
tentang apa yang dimaksud karakter moral dan karakter kinerja. “ Karakter
kinerja itu pinter,cekatan, tepat waktu kerja, tugasnya beres terus, karakter
moralnya jujur, iman taqwa, menghormati orang lain, dua-duanya harus dipadukan”
jelasnya.
Sementara itu,
Sekretaris Jenderal Pimpinan pusat IPM Hilal Fathurrohman mengatakan dalam
sambutannya agar IPM saat ini tidak boleh terlena dengan kesuksesan IPM di masa
lalu. “saya sampaikan ke teman-teman bahwa kita hidup diera saat ini, maka
jangan terlalu membanggakan kesuksesan IPM dimasa lalu” ujar pria asal Garut
tersebut. Lulusan UIN syarif Hidayatullah Jakarta tersebut mengingatkan agar
kader IPM yang saat ini menjadi pimpinan harus benar-benar menggerakan semua
potensi yang ada untuk membawa IPM lebih baik dari masa-masa yang telah lalu “
IPM dulu kerap dinobatkan sebagai OKP terbaik Nasional, namun itu dulu,
sekarang kita harus bangun dan menyadari bahwa IPM saat ini perlu berjuang
lebih keras lagi agar bisa seperti IPM yang dulu bahkan lebih baik lagi. Pungkas
Hilal yang pernah menjadi pembiacara terbaik delegasi Model United Nations
(MUN) di bangkok tahun 2019. salwa
COMMENTS